You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PSBKW Harapan Mulia Gelar Simulasi Kegawatdaruratan Gempa Bumi
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

PSBKW Harapan Mulia Gelar Simulasi Kegawatdaruratan Gempa

Panti Sosial Bina Karya Wanita (PSBKW) Harapan Mulia, Kembangan, Jakarta Barat bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menggelar sosialisasi dan pelatihan kegawatdaruratan bencana gempa bumi.

Kami juga mengundang dua orang perwakilan dari panti

Kepala PSBKW Harapan Mulia, Susi Suzana mengatakan, sosialisasi dan simulasi ini diberikan kepada seluruh Warga Binaan Sosial (WBS), pegawai, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan perwakilan 22 panti sosial di Ibukota.

Pembangunan Sarpras Olahraga di PSBKW Harapan Mulia Rampung

"Kami juga mengundang dua orang perwakilan dari panti agar mereka bisa mentransfer knowledge kepada teman-temannya jika terjadi gempa bumi," ujarnya di lokasi, Kamis (28/11).

Susi menjelaskan, sosialisasi dan simulasi yang digelar satu hari ini melibatkan narasumber dari BPBD DKI Jakarta. Selain teori, para peserta juga dibekali praktik mengenai cara melindungi diri saat terjadi bencana.

"Diharapkan setelah mengikuti sosialisasi dan simulasi, mereka paham apa yang harus dilakukan jika terjadi gempa bumi," katanya.

Sementara itu, Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD DKI Jakarta Embai Suhaimi menuturkan, dalam kegiatan ini, pihaknya mengajarkan peserta agar tidak panik saat dilanda bencana dan mencari tempat berlindung di sekitar rumah.

"Kita juga ajarkan peserta untuk melindungi kepala dan leher bagian belakang menggunakan tangan ketika terjadi bencana," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1718 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1639 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1209 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1097 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye997 personAldi Geri Lumban Tobing
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved